PEMILIHAN KETUA ASRAMA PUTRA-PUTRI – SCREENING PENGURUS FKMB 2015/2016





                Mempersiapkan Kepengurusan Forum Komunikasi Mahasiswa Banjarmasin (FKMB) 
Malang 2015/16 yang lebih rakat dan kontributif, diadakanlah Screening Kepengurusan setelah tahapan Oprec, yang dilaksanakan selama dua hari pada tanggal 3-4 Januari 2015.

                Terdapat 27 nama baru ditambah dengan 15 orang pengurus lama yang mengikuti kegiatan screening ini. Untuk nama-nama baru dikhususkan untuk mengenal potensi-potensi yang dimiliki agar dapat dikembangkan lebih maksimal. Sedangkan, pengurus lama lebih banyak berfokus pada evaluasi kinerja dan komitmen.

                Kelanjutan dari screening yang diarahkan oleh Dewan Penasihat FKMB (angkatan 2010/11) adalah pembentukan kepanitiaan Expo Campus Akbar FKMB se-Indonesia, dimana Sanak Wahyu dan Wawan terpilih menjadi Ketua Pelaksana dan Wakil Ketua Pelaksana. 

                Sebelumnya juga telah dilakukan Pemilihan Ketua Asrama Putra, dimana yang terpilih adalah Sanak Adam. Dan Ketua Asrama Putri yang terpilih adalah Sanak Novia. Dimana besar harapan dapat saling bahu-membahu bantu-membantu untuk penguatan FKMB kedepan yang lebih rakat dan kontributif sebagaimana visi-misi “Kayuh Baimbai, Gawi Sabumi, Haram Manyarah, Sampai Manuntung”.

                Adapun pengesahan Kepengurusan Baru dilaksanakan pada Musyawarah Besar FKMB yang dilaksanakan pada akhir bulan Februari kedepan.